• Jelajahi

    Copyright © MaxBlog Media - Informasi Berita Terbaru
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Tips Cantik Alami versi Jepang, Ini rahasianya

    Thursday, February 3, 2022, February 03, 2022 WIB Last Updated 2023-08-11T09:16:39Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

    Cantiknya wanita Jepang memang tidak perlu diragukan lagi. Dengan mata minimalis dan kulit bersih sangatlah membuat mereka tampil menawan. Banyak wanita di seluruh penjuru dunia yang mendambakan hal tersebut. Meski banyak wanita menyangka bahwa wanita Jepang punya kecantikan sejak lahir, namun tidak sedikit kebiasaan dan perawatan yang mereka lakukan dalam kesehariannya guna mendapatkan kulit yang mempesona tersebut. Diawali dengan kebiasaan sehat dan perawatan mumpuni, mereka telah berhasil menjado sorotan di mata dunia, termasuk di bidang kecantikan.



    Sebagian besar wanita tentu akan bertanya-tanya akan hal ini. Apa sih rahasia kecantikan wanita Jepang yang sesungguhnya? Bahkan tidak jarang mereka menghiasi iklan layar kaca televisi untuk bidang kecantikan. Sekarang, kamu tidak perlu khawatir, sebab rahasia kecantikan wanita Jepang itu akan dibahas satu persatu disini. Untuk itu, inilah 8 rahasia kecantikan wanita Jepang yang harus kamu tahu.


    1. Kebiasaan minum teh hijau atau matcha

    Hal ini tentu bukan rahasia lagi. Masyarakat Jepang memegang erat tradisi minum teh yang biasa disebut dengam macha. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa teh memang sangat menyehatkan. Terlebih dengan adanya kandungan antioksidan yang ada didalamnya. Selain menyehatkan, teh juga mampu menangkal radikal bebas. Selain berkhasiat untuk kesehatan, teh juga sangat bermanfaat untuk kecantikan. Hal ini pulalah yang menjadi salah satu rahasia kecantikan wanita Jepang. Mereka gemar meminum teh, sehingga tampilan wajah mereka terlihat cantik alami. Teh ini mampu mencegah penuaan dini dan membuat kulit terlihat kenyal dan kencang. Jadi tidak mengherankan jika kita sering tidak menyangka dan salah menebak usia wanita Jepang kan.


    2. Sering mengonsumsi rumput laut

    Makanan-makanan yang ada di Jepang tampaknya memang tidak terlepa dari bahan dasar rumput laut. Terlebih lagi kita mengenal makanan yang sangat populer yaitu sushi. Mereka biasanya mengkonsumsi rumput laut ini dalam keadaan kering yang akrab dengan sebutan nori. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa rumput laut ini berkhasiat untuk mengencangkan kulit, membersihkan, serta mengecilkan pori-pori wajah.


    3. Menggunakan minyak camelia

    Rahasia cantik wanita Jepang selanjutnya adalah minyak yang berasal dari bunga Camelia. Biasanya, minyak bunga ini digunakan untuk menghapus riasan makeup yang masih menempel pada wajah dan sekaligus membersihkan kulit wajah. Minyak ini juga berkhasiat menyamarkan garis halus dan kerutan pada wajah.


    4. Membersihkan muka dengan air cucian beras

    Jika selama ini kita menganggap sepele air cucian beras, maka tidak untuk wanita Jepang. Mereka paham betul ada khasiat besar untuk kecantikan dalam air cucian beras tersebut. Sama halnya dengan teh dan rumput laut, air cucian beras juga mengandung antioksidan. Selain itu, ia juga mengandung emolien alami yang dapat memberi perlindungan dari sinar ultraviolet. Air cucian beras ini juga daat mencegah terjadinya keriput.


    5. Membuat scrub dari biji azuki

    Untuk kulit yang terlihat halus dan juga lembut, wanita Jepang selalu menggunakan scrub yang berasal dari biji azuki. Selain untuk scrub, biji azuki juga digunakan untuk lulur mandi. Biji azuki ini diketahui sangat berkhasiat  membersihkan noda yang terdapat pada kulit serta  sekaligus menghaluskan kulit.


    6. Rutin mengonsumsi ikan

    Rahasia cantik wanit Jepang lainnya adalah rutin mengkonsumsi ikan. Seperti yang kita ketahui bahwa daging ikan mengandung omega 3 yang sangat baik untuk kulit dan menjadikan kulit sehat dan lebih bercahaya. Orang-orang di Jepang sangat suka mengkonsumsi ikan. Selain itu, bisa dibilang bahwa ikan merupakan salah satu makanan pokok di Jepang. Jadi tidak mengherankan jika kulit wanita Jepang sangat mulus, bersih dan sehat.


    7. Menghindari makanan berlemak

    Mengoleskan sesuatu pada wajah tanpa menghindari beberapa pantangannya tentu tidak akan berarti apa-apa. Hal ini sangat diperhatikan oleh para wanita Jepang. Mereka kerap kali menghindari makanan berlemak seperti daging. Selain itu, mereka juga melakukan diet gula ala Jepang. Hal ini terbukti membuat kulit mereka menjadi cantik. Bahkan bisa dikatakan mereka sangat anti dengan yang namanya lemak dan makanan-makanan yang menghasilkan kalori seperti gula. Mereka akan lebih suka memakan makanan seperti sayuran-sayuran hijau seperti brokoli. Selain itu, rutin mengkonsumsi ikan adalah kebiasaan mereka.


    8. Selalu menggunakan bahan alami untuk merawat wajah

    Pemikiran menakjubkan dari wanita-wanita Jepang adalah, mereka tidak mau mengaplikasikan sesuatu yang tidak bisa dimakan pada wajah mereka. Mereka beranggapan bahwa, sesuatu yang tidak bisa dimakan akan turut meracuni wajah mereka saat digunakan. Hal ini sangat beralasan, sebab kulit memiliki pori-pori. Jika sesuatu apapun yang diterapkan pada kulit, tentu akan berakhir pada aliran darah. Hal ini memang sangat membuktikan bahwa wanita Jepang lebih gemar memancarkan kecantikan dari bahan-bahan alami dibandingkan dengan bahan-bahan kimia.


    Nah, itu dia ladies, rahasia kecantikan wanita Jepang. Pastinya bisa kamu tiru dan aplikasikan untuk merawat kecantikan.

    Komentar

    Tampilkan

    Teknologi

    Bisnis

    +